Bone  

Rp298 Miliar Dana PEN, Bupati Bone Awasi Khusus Kontraktor

Foto: Bupati Bone, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi (kanan) bersama Wakil Bupati Bone, Ambo Dalle. (BONEPOS.COM).

BONEPOS.COM, BONE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone di bawah nakhoda Bupati, Andi Fahsar Mahdin Padjalangi bersama Wakil Bupati, Ambo Dalle, ingin memaksimalkan pemanfaatan dana pinjaman pemulihan ekonomi nasional (PEN).

Alokasi anggaran yang nilainya tidak sedikit tersebut, menjadi perhatian serius Bupati Fahsar.

Melalui Dinas Bina Marga, Cipta Karya dan Tata Ruang (DBMCKTR) melakukan Penandatanganan Kontrak Paket Pekerjaan yang bersumber dari dana PEN, di Aula Soa Deceng Kantor DBMCKTR, Jl MH Tamrin, Kota Watampone, Kabupaten Bone, Jumat (31/12/2021).

Baca Juga  Pesan Khusus Bupati Bone untuk Personel Satpol PP

Penandatanganan kontrak paket kerja itu dilaksanakan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Infrastruktur Jalan dan Jembatan Haji Jibang, dengan kontraktor dan konsultan pengawas.